Microwave adalah salah satu alat masak yang sangat penting keberadaannya di dapur. Bagaimana tidak? Microwave tidak hanya dapat menghangatkan masakan, namun juga dapat menghilangkan bekuan es, memanggang, serta banyak fungsi lainnya.
Banyaknya Microwave dijual di pasaran yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan Anda dengan harga yang berbagai macam. Agar lebih memudahkan Anda untuk memilih, kami akan memberikan rekomendasi microwave terbaik untuk referensi Anda.
Berikut kriteria yang kami gunakan untuk membuat list microwave terbaik:
- Popularitas.
- Fitur.
- Teknologi.
- Kualitas
- Kapasitas.
- Harga.
1. Kirin Microwave KBO 90M
Bagi Anda yang tergolong penyuka roti panggang, tentu akan menguntungkan jika memiliki microwave oven hemat listrik ini di ruang dapur rumah. Kirin menciptakan oven toaster ini untuk mendukung kreatifitas pengguna dalam membuat makanan berdasarkan resep andalan masing-masing orang.
Jika Anda ingin berkreasi dalam menghadirkan makanan lezat dalam waktu singkat, cobalah produk ini. Kirin KBO 90M dilengkapi oleh 4 elemen pada 2 raknya. 2 rak berada di atas dan 2 elemen yang berada di bawah dapat diterapkan heater selector.
Ukuran ruang panggang yang tertutup rapat dapat menjebak panas secara maksimal sehingga hasil panggangan pun akan matang dengan sempurna. Material kaca pada tutup pintu microwave oven ini mampu menahan suhu panas hingga 250 derajat celcius.
Adanya timer hingga 60 menit dan alarm bel sebagai peringatan waktu memanggang telah usai menjadi kelebihan lain dari perangkat ini. Harga yang cukup murah juga menjadi kelebihan dari Microwave Kirin.
2. Maspion Microwave MOT 500
Pada saat-saat tertentu, Anda mungkin tidak punya waktu banyak untuk menyajikan makanan, namun perut ingin tetap terisi. Bagaimana, dong? Tenang! Cukup dengan membeli Maspion MOT 500, Anda bisa menghidangkan makanan dalam waktu lebih singkat.
Elektronik pemanggang ini dapat bekerja dalam waktu 15 menit saja untuk Anda yang memerlukan penyajian cepat. Mengingat harga jual yang murah, rasanya produk ini hanya cocok untuk kebutuhan satu orang per sajian. Kapasitas tampung makanan dari microwave oven murah ini sebesar 9 L.
Maspion melengkapi rak pemanggang dan crumb tray di dalam kompartemen utama microwave oven ini. Tak hanya itu, Anda dapat memanggang tanpa khawatir gosong karena adanya pengatur waktu yang dilengkapi dengan bel alarm untuk pengingat saat proses toasting selesai.
3. Cosmos Microwave CO-9919 R
Jika Anda memerlukan produk microwave yang paling bagus dengan harga di bawah 1 jutaan, kami menyarankan Anda untuk menggunakan Cosmos Oven CO-9919 R. Sebagai alternatif yang lebih terjangkau, Anda sudah bisa memakai microwave oven berkapasitas cukup luas, yakni sebesar 19 L.
Kapasitas tersebut memungkinkan Anda memasukkan satu ekor ayam panggang utuh. Ingin mengadakan pesta atau makan malam bersama sahabat? Andalkan produk ini! Microwave oven listrik persembahan Cosmos ini mempunyai rak pemanggang yang bisa mengalirkan panas secara merata sekaligus menjaga daya listrik tetap hemat.
Fungsi panas pada bagian atas dan bawah menjadikan hidangan Anda lebih lezat dengan sempurna. Bukan cuma itu, Cosmos tak lupa menyematkan fitur pengontrol temperatur suhu hingga maksimum 250 derajat celcius, Anda bisa menyesuaikan suhu yang diinginkan dengan lebih mudah.
Baca juga Pilih Mana: Microwave LG atau Microwave Samsung?
4. Sanyo Microwave EM-G1073V
Kini kegiatan memanggang dan memasak tak perlu lagi menggunakan banyak macam kompor. Waktu yang cepat ditempuh pun bisa Anda rasakan saat memakan microwave oven terbaik merk Sanyo ini.
Cukup dengan memangkas daya listrik sebesar 700 W (normal) dan 800 W (baking), Anda pun akan memperoleh makanan matang lebih singkat. Sanyo EM-G1073V dilengkapi dengan 5 pilihan power yang dapat disesuaikan dengan ukuran, tekstur, dan jenis makanan yang hendak diproses dalam microwave oven.
Tidak cuma itu, tray yang dapat berputar di dalam kompartemen memiliki ukuran 245 mm. Pintu yang terbuat dari stainless steel menjadikannya lebih kuat, kokoh, dan tahan lama. Anda pun bisa mengatur operasi melalui panel yang disediakan dimana ini juga menambah nilai visual dari produk.
5. Sharp Microwave R-728(S)-IN
Kini, menyiapkan makanan menjadi lebih cepat dan mudah selama Anda memiliki Sharp R-728(S)-IN di ruang dapur. Tak perlu tenaga ekstra maupun waktu lama untuk memanaskan makanan ataupun memanggang berbagai bahan seperti daging, ayam, dan bahkan roti, pai, dan sebagian lainnya.
Dengan satu perangkat, Anda bisa menyajikan banyak macam makanan lezat yang menyehatkan. Dihadirkan dengan kapasitas 25 liter, Anda pun bisa memanfaatkan microwave yang bagus ini untuk memanggang, mengukus, atau memanaskan makanan dengan porsi besar dalam satu waktu.
Sharp menyertai fitur defrost yang dapat mencairkan bunga es pada daging beku tanpa khawatir merusak komponen dalam. Microwave terbaik satu ini dilengkapi 8 pilihan menu auto cook untuk memudahkan Anda dalam memproses makanan secara otomatis.
6. Modena Microwave MO-2004
Modena tak pernah main-main dalam merancang produk elektronik keluarannya. Termasuk microwave oven terbaik ini yang mana dibekali segudang fitur untuk memanjakan pengguna.
Jika Anda mempunyai anak di rumah yang begitu aktif sehingga menimbulkan kekhawatiran akan aktivitas yang bisa mencelakai dirinya, Anda bisa lebih tenang ketika mengoperasikan microwave dari Modena ini.
Modena menyertai sistem pengamanan ekstra sehingga jari-jari kecil anak takkan mengganggu proses kerja dari microwave oven hemat listrik ini. Untuk membuat makanan matang secara merata dan cepat, Modena memasangkan piringan yang bisa berputar atau berotasi.
Adanya fitur timer dan 5 macam opsi power bisa menyesuaikan tingkat kematangan lebih banyak makanan atau bahan masakan di dapur Anda. Untuk harga memang harga dijual cukup kompetitif.
7. Samsung Microwave MG23H3185PK
Buat Anda yang belum terlalu jago memasak, jangan takut! Samsung MG23H3185 PK Grill dengan Smart Moisture Sensor 23 L mempunyai dua fitur menarik untuk Anda. Pertama, produk ini mempunyai sensor untuk mendeteksi kematangan masakan Anda melalui kelembapannya.
Kedua, produk ini dapat memasak secara otomatis 16 resep menu yang sehat untuk Anda. Jadi Anda tidak perlu takut mengecewakan orang spesial Anda karena produk ini siap membantu Anda!.
Selain itu juga Samsung Microwave MG23H3185PK memiliki kelebihan seperti:
- Desain Elegan
Untuk kelebihan lain yang utama dari Samsung Microwave MG23H3185PK memiliki desain yang cukup elegan dan bisa terlihat mewah jika ditaruh di dapur Anda. - Kualitas Terbaik
Selain itu juga untuk desain dari Samsung Microwave MG23H3185PK memiliki kualitas terbaik yang diberikan oleh Samsung ini. - Harga Kompetitif
Untuk harga Samsung Microwave MG23H3185PK dijual dengan harga yang cukup kompetitif, dapat bersaing dengan merk lainnya.
8. Oxone Microwave OX-77D 20 L
Produk dengan kapasitas 20 liter ini sangat cocok untuk anak kos yang tinggal sendiri dan membutuhkan microwave oven yang mempunyai banyak fungsi. Oxone OX-77D dapat memasak, memanaskan, mencairkan masakan, dan memanggang kue.
Selain itu, microwave oven ini termasuk hemat karena hanya menggunakan daya 500 watt. Desain dari microwave oven ini menggunakan mirror design, sehingga dapat mempercantik dapur Anda. Pilihan tepat untuk Anda yang menyukai keindahan.
9. Panasonic Microwave NN-GD692STTE
Kesulitan terbesar saat memasak dengan microwave oven tidak akan ditemui saat Anda memakai produk ini. Cukup melakukan pengaturan waktu dan suhu yang dibutuhkan, Anda bisa duduk tenang meninggalkan microwave oven bekerja tanpa khawatir makanan gosong akibat overheated.
Microwave pintar yang dihadirkan oleh Panasonic ini dilengkapi fitur Child Lock sehingga menjadikannya aman bagi Anda yang memiliki anak kecil di rumah. Microwave terbaik yang memiliki kabinet berkapasitas 31 liter ini dapat beroperasi dengan baik pada daya listrik 1.050 watt untuk mode microwave oven dan 1.160 watt pada mode pemanggang.
Penggunaan pintu berkaca transparan yang kuat dan mudah untuk dibuka tutup turut memudahkan Anda untuk melihat proses pengolahan makanan yang sedang berlangsung. Bagi Anda yang memerlukan microwave oven buatan Jepang dengan ragam fungsi, segera pertimbangkan produk Panasonic ini.
Baca juga Pilih Mana: Microwave Sharp atau Microwave Panasonic?
10. Electrolux Microwave EMS3087X 30 L
Produk ini menawarkan 4 fitur unggulan yang cocok bagi Anda dan keluarga kecil Anda. Dengan produk ini, Anda bisa mengukus dengan cepat dan sempurna karena memiliki program pengukusan khusus. Jika Anda sedang malas memasak, fitur auto cook bisa diandalkan.
Jangan khawatir ketika Anda terburu-buru di pagi hari, produk ini memiliki fitur program quick start, sehingga Anda tidak perlu menunggu lama hingga masakan Anda matang. Selain itu, keamanan anak Anda juga terjamin karena dilengkapi dengan child lock function. Untuk harga memang cukup tinggi dibandingkan rekomendasi yang sudah dijelaskan ya.
Semoga bermanfaat.