Rangka atap merupakan salah satu komponen penting yang harus dipertimbangkan saat membangun sebuah rumah. Banyak sekali jenis rangka atap yang dapat Anda gunakan, termasuk rangka baja dan rangka kayu. Manakah rangka atap yang paling bagus? Rangka baja atau kayu?
Rangka baja dan rangka kayu sebenarnya memiliki fungsi yang sama. Namun, rangka ini memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan masing-masing. Rangka baja saat ini sangat banyak digunakan sebab memiliki harga yang relatif murah. sedangkan rangka kayu juga merupakan rangka atap yang banyak digunakan sebab dapat memberikan kesan natural.
Rangka Baja
Rangka baja merupakan rangka atap baja ringan yang akan digunakan untuk pemasangan atap. Rangka baja ini menjadi alternatif dari rangka atap kayu yang saat ini memang sulit untuk ditemukan. Penjelasan mengenai rangka baja telah kami bahas pada artikel rangka baja vs beton.
Kelebihan Rangka Baja
Berikut beberapa kelebihan rangka baja yang perlu Anda ketahui:
-
Memiliki Bentuk yang Stabil
Salah satu kelebihan rangka baja dibandingkan dengan rangka atap kayu adalah memiliki bentuk yang stabil. Rangka atap kayu akan memiliki bentuk yang sama sejak pertama penggunaan hingga bertahun-tahun penggunaan. Rangka baja memang memungkinkan untuk rusak, tapi bentuk dan ukuran rangka baja akan tetap sama.
-
Harga Relatif Terjangkau dan Mudah Didapat
Kelebihan lain yang dimiliki rangka baja adalah memiliki harga yang lebih terjangkau dan lebih mudah untuk didapat jika dibandingkan rangka atap kayu. Saat ini kayu lebih sulit didapat sehingga harganya lebih mahal. Sedangkan rangka baja dapat dengan mudah Anda temukan dengan harga yang relatif terjangkau.
-
Tidak Akan Terserang Rayap dan Tidak Menyusut
Kelebihan selanjutnya yang dimiliki oleh rangka baja adalah tidak akan terserang oleh rayap. Rayap dapat membuat kayu menjadi rusak. Tapi, rayap tidak bisa merusak dan memakan rangka atap yang terbuat dari baja. Rangka baja juga tidak akan menyusut meski telah lama digunakan. Saat ini rangka baja juga tidak hanya digunakan untuk atap saja. Dikutip dari Tribunnews.com aplikasi baja ringan tak hanya ke atap, namun sudah bisa ke seluruh bagian bangunan seperti rangka lantai dan dinding.
Kekurangan Rangka Baja
Berikut beberapa kekurangan rangka baja yang perlu Anda ketahui:
-
Tidak Mampu Menahan Suhu Luar Ruangan
Salah satu kekurangan rangka baja adalah tidak mampu untuk menahan suhu panas dari luar ruangan. Panas yang ada tidak dapat diserap dan akan langsung menembus rangka atap baja ini. Suhu yang panas juga malah membuat rangka baja menjadi panas.
-
Rawan Terjadi Kerusakan dan Kebocoran
Salah satu kekurangan rangka baja adalah rawan terhadap kerusakan dan kebocoran. Dilihat dari segi kekuatan, rangka baja memang tidak lebih kuat jika dibandingkan dengan beton yang cenderung kuat dan susah rusak.
-
Tidak Memberikan Kesan Alami
Rangka atap baja merupakan rangka yang terbuat bukan dari bahan alami. Rangka baja ini tidak mampu memberikan kesan alami ketika rangka tersebut terekspose. Jika Anda menginginkan nuansa alami pada rangka atap Anda, seharusnya Anda tidak menggunakan rangka baja.
Kelebihan Rangka Baja | Kekurangan Rangka Baja |
---|---|
- Memiliki bentuk yang stabil | - Tidak mampu menahan suhu luar ruangan |
- Harga relatif terjangkau dan mudah didapat | - Rawan terjadi kerusakan dan kebocoran |
- Tidak akan terserang rayap dan tidak menyusut | - Tidak memberikan kesan alami |
Rangka Kayu
Rangka kayu merupakan rangka atap yang terbuat dari kayu. Sebelum banyak jenis rangka atap saat ini, kayu merupakan pilihan satu-satunya bahan yang dapat dijadikan sebagai rangka atap. Rangka atap kayu inilah yang selanjutnya dijadikan sebagai contoh pembuatan rangka atap jenis lainnya.
Kelebihan Rangka Kayu
Berikut beberapa kelebihan rangka atap kayu yang perlu Anda ketahui:
-
Lebih Fleksibel Digunakan
Salah satu kelebihan kayu untuk digunakan sebagai rangka atap adalah lebih fleksibel untuk dibentuk oleh pekerja. Kayu memiliki tekstur yang mudah untuk dipotong sehingga dapat pula dibentuk sesuai dengan keinginan. Jika Anda memerlukan rangka yang mudah untuk dipotong dan dibentuk, maka kayu bisa menjadi pilihan Anda.
-
Proses Pemasangan yang Mudah
Kelebihan lain yang dimiliki rangka atap kayu adalah lebih mudah untuk proses pemasangannya. Kayu merupakan bahan yang sangat mudah untuk dibuat menjadi rangka atap. Hampir semua daerah memiliki tukang lokal yang bisa mengerjakan rangka atap dari kayu.
-
Memberikan Kesan Alami
Kelebihan selanjutnya yang dimiliki rangka atap kayu adalah dapat memberikan kesan alami ketika rangka tersebut terekspose. Rangka atap kayu yang memberikan kesan alami ini dapat membuat orang yang melihatnya menjadi lebih tenang, sebab kayu merupakan bahan alami yang dapat menenangkan.
Kekurangan Rangka Kayu
Berikut beberapa kekurangan rangka atap kayu yang perlu Anda ketahui:
-
Memiliki Bentuk yang Kurang Stabil
Salah satu kekurangan rangka atap kayu adalah memiliki bentuk yang kurang stabil jika dibandingkan dengan rangka atap baja yang memiliki bentuk yang akan selalu sama. Hal ini dikarenakan kayu merupakan material alami yang dapat berubah seiring berjalannya waktu. Jika Anda membutuhkan rangka atap yang stabil, maka kayu bukanlah pilihan yang tepat.
-
Harga Semakin Mahal
Kekurangan lain dari penggunaan rangka atap kayu adalah harga kayu saat ini menjadi semakin mahal. Dulu kayu merupakan material yang memiliki harga yang murah, namun saat ini harga kayu semakin naik dan menjadi semakin mahal. Hal ini dikarenakan saat ini kayu lebih sulit untuk didapatkan dibandingkan dengan rangka baja.
-
Mudah Terserang Rayap dan Dapat Menyusut
Kayu memiliki kemungkinan untuk diserang rayap. Artinya, rangka atap kayu bukanlah pilihan yang tepat untuk jangka waktu yang lebih lama, sebab kayu juga akan membusuk atau rapuh jika telah lama digunakan. Kayu yang telah lama digunakan sebagai rangka atap juga akan menyusut dan menjadi lebih kecil daripada sebelumnya.
Kelebihan Rangka Kayu | Kekurangan Rangka Kayu |
---|---|
- Lebih fleksibel digunakan | - Memiliki bentuk yang kurang stabil |
- Proses pemasangan yang mudah | - Harga semakin mahal |
- Memberikan kesan alami | - Mudah terserang rayap dan dapat menyusut |
Pilih Mana: Rangka Baja atau Kayu?
Di atas telah dijelaskan perbedaan antara rangka baja dan rangka kayu. Perbedaan keduanya telah kami rangkum pada tabel berikut:
Rangka Baja | Rangka Kayu |
---|---|
- Tidak mudah terbakar dan terserang rayap | - Mudah terbakar dan terserang rayap |
- Lebih mudah didapat | - Lebih sulit didapat |
- Memiliki bentuk dan ukuran yang stabil | - Bentuk dan ukuran dapat berubah |
Kesimpulan
Dari penjelasan mengenai rangka baja dan rangka kayu dapat disimpulkan bahwa rangka baja merupakan rangka yang lebih praktis dan lebih mudah untuk ditemukan. Rangka baja juga memiliki harga yang lebih terjangkau daripada kayu yang saat ini sulit untuk didapatkan.
Kamu pilih yang mana? Vote sekarang dan lihat hasil survey yang jadi selera pembaca lainnya: